Menu

Mode Gelap
MELALUI CAR FREE DAY, WALIKOTA METRO AJAK WARGA HIDUP SEHAT SEKDA METRO TEKANKAN KOMITMEN DARI OPD UNTUK KEBERHASILAN PEMBANGUNAN SEBANYAK 130 GURU DAN KEPALA SEKOLAH KOTA METRO, DIBERI PENINGKATAN KOPETENSI KESEHATAN PEMKOT METRO SALURKAN BANTUAN BERAS KE 3137 PENERIMA

Bandar Lampung · 11 Sep 2024 06:47 WIB ·

Iqba Putra Panglima, ST., MT Resmi Dilantik Sebagai Ketua DPD Provinsi Lampung


 Iqba Putra Panglima, ST., MT Resmi Dilantik Sebagai Ketua DPD Provinsi Lampung Perbesar

LiputanMetro | Bandar Lampung – Dewan Pengurus Daerah (DPD) dan Dewan Pengurus Cabang (DPC) Komite Wartawan Reformasi Indonesia (KWRI) se-Provinsi Lampung resmi dilantik hari ini Rabu 11/09/2024.

Acara yang digelar dengan khidmat, pelantikan ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, tokoh masyarakat, serta insan pers dari berbagai daerah di Provinsi Lampung.

Dalam acara tersebut, Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) KWRI, Ozzy Sulaiman Sudiro, SH., M.Sc menyampaikan pesan penting bagi para insan pers khususnya bagi Ketua DPD dan DPC yang dilantik, Ozzy menekankan bahwa menjadi seorang wartawan di era digital saat ini haruslah fleksibel dalam menghadapi berbagai perubahan, baik dari segi teknologi maupun pola kerja. Namun, fleksibilitas ini tidak boleh mengesampingkan dua prinsip dasar yang harus selalu dipegang teguh oleh setiap wartawan, yakni integritas dan kejujuran.

“Wartawan harus fleksibel dalam menyikapi perkembangan zaman. Namun, di atas segalanya, integritas dan kejujuran harus tetap menjadi fondasi utama dalam menjalankan profesi ini, tanpa integritas, kepercayaan publik terhadap media akan memudar, dan tanpa kejujuran, informasi yang disampaikan akan kehilangan makna,” ujar Ketua DPP KWRI dalam pidatonya.

Acara pelantikan ini diharapkan mampu memperkuat sinergi antara KWRI Pusat dan Daerah dalam menjaga standar profesionalisme jurnalis serta turut mendukung kemajuan dunia pers di Indonesia, khususnya di Provinsi Lampung.

“Dengan pengurus baru yang dilantik, KWRI siap untuk menghadapi tantangan dunia media yang semakin dinamis, namun tetap berpegang pada prinsip etika jurnalisme” imbuhnya.

Selain prosesi pelantikan, acara tersebut juga diisi dengan diskusi mengenai peran pers dalam menghadapi tantangan era digital serta pentingnya menjaga kepercayaan publik melalui pemberitaan yang akurat dan berimbang.

Diharapkan, pengurus DPD dan DPC KWRI Lampung yang baru dilantik ini dapat menjalankan amanah dengan baik dan terus berkontribusi positif dalam dunia jurnalistik, khususnya di wilayah Lampung. (EHY)

Artikel ini telah dibaca 61 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pemerintah Kota Bandar Lampung Turunkan Tim Gabungan Tangani Pasca Banjir

21 Januari 2025 - 08:53 WIB

DPD KWRI Lampung Siap Mengadakan Acara Pelantikan Serentak dan Rakerda

19 Agustus 2024 - 09:11 WIB

DPD KWRI Lampung Siap Menyelenggarakan Acara Pelantikan Serentak dan Rakerda

19 Agustus 2024 - 08:56 WIB

Siap Meramaikan Pilkada, Kiki The Potters Mendaftar Sebagai Calon Wakil Bupati Lampung Selatan

29 April 2024 - 09:05 WIB

Walikota Metro Melaksanakan Salat Idul Fitri 1445 H Di Lapangan Samber

10 April 2024 - 11:21 WIB

Pemkot Metro Gelar Rakor Bulanan Bahas Penerangan Jalan dan Upaya Kendalikan Inflasi Jelang Idul Fitri

1 April 2024 - 13:05 WIB

Trending di Kota Metro